Nusatimes.id- Komisi PEmilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bone Bolango Tahun 2024, Sabtu 24/08/2024. bertempat di IT Render.
Pada Rakor tersebut turut hadir Ketua dan Anggota KPU Kab. Bone Bolango, Sekretaris, Kasubbag, danJajaran sekretariat KPU Bone Bolango, Bawaslu Bone Bolango, Polres Bone Bolango, Perwakilan RSUD Toto Kabila, dan Pimpinan Partai Politik Se-Kabupaten Bone Bolango.
Ketua KPU Bone Bolango Sutenty Lamuhu,dalam Sambutannya menyampaikan pertemuan kali ini dalam rangka membahas beberapa hal penting sebelum memasuki Tahapan Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bone Bolango yang dimulai pada tanggal 27 – 29 Agustus 2024.
Pada Kesempatan ini juga Sutenty mengumumkan Bahwa Rumah Sakit tempat dilaksanakannya Rikes (Pemeriksaan Kesehatan) oleh Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bone Bolango adalah RSUD Toto Kabila yang dalam KPT 1090 akan berlangsung dari tanggal 27 sampai dengan 02 September 2024.
Akhir sambutan Sutenty berharap agar pertemuan hari ini bisa dimanfaatkan sebaik baiknya oleh peserta untuk menanyakan hal hal teknis yang belum dimengerti kepada narasumber yang telah di undang pada Rakor kali ini.